cover buku

Mengenal Sistem Reproduksi Manusia

Kim Bryan
1.77 MB
33
Halaman
ebook
eBook

Deskripsi

Penerbit
Pakar Raya PT
Kategori
Baru
Sub Kategori
Sains & Teknologi
Tahun Terbit
2019
ISBN
978-602-499-325-2(EISBN)
eISBN
-

Sinopsis

Pengetahuan mengenai sistem reproduksi manusia merupakan ilmu dasar dalam mempelajari cara melestarikan keturunan. Dalam menunjang pembelajaran Biologi, diperlukan buku ini sebagai literatur belajar peserta didik. Oleh karena itu, buku Mengenal Sistem Reproduksi Manusia ini dihadirkan untuk memudahkan peserta didik dalam mempelajarinya. Buku Mengenal Sistem Reproduksi Manusia membahas tentang sejarah singkat reproduksi manusia, organ reproduksi manusia yang meliputi organ reproduksi wanita dan pria, produksi kelamin, menstruasi, konsepsi, kehamilan hingga kelahiran, serta kesehatan kelamin. Setiap manusia dilahirkan dengan jenis kelamin pria maupun wanita. Kodrat wanita yaitu menghasilkan sel telur, sedangkan pria menghasilkan sperma. Organ reproduksi pada wanita meliputi ovarium, tabung fallopii, uterus, serviks, labia, dan vagina. Sementara itu, organ reproduksi pada pria meliputi testis, vesikula semen, vas deferens, skrotum, penis, uretra, epididimis, dan kelenjar Cowper. Pada saat sel sperma berhasil membuahi sel telur akan terjadi kehamilan. Sel yang dibuahi tersebut akan berkembang menjadi janin. Setelah periode kehamilan terjadi proses kelahiran bayi. Proses kelahiran bayi terjadi melalui beberapa tahapan. Namun, tidak semua orang dapat hamil dengan mudah. Adanya kehamilan dapat ditentukan dari kesehatan kelamin. Jika seseorang menderita kemandulan maka pasangannya tidak akan memiliki anak. Kehamilan juga dapat terganggu akibat adanya keguguran. Keguguran ini biasanya dapat terjadi saat kehamilan dini. Kesehatan kelamin dapat mengalami gangguan akibat penyakit menular seksual (PMS). Kebanyakan penyakit menular seksual terjadi akibat hubungan seksual tanpa menggunakan pengaman, misalnya kondom. Dengan penggunaan kondom saat berhubungan seksual, kemungkinan terjangkit atau tertular PMS dapat dikurangi.

Baca Selengkapnya

Untuk membaca unduh dan buka aplikasi di bawah ini:

cover buku

Mengenal Sistem Reproduksi Manusia

Kim Bryan
Preview