Apa yang Teman-teman ketahui tentang Nanggroe Aceh Darussalam (NAD)? Kalau Teman-teman ingin tahu lebih banyak lagi tentang provinsi di ujung barat Indonesia ini, ikut Lala, yuk! Lala akan mengajak Teman-teman bertualang ke Tanah Serambi Mekah ini. Teman-teman akan Lala ajak mengunjungi berbagai daerah di NAD untuk mengenal kekayaan budaya provinsi ini. Rumah dan pakaian adat, senjata, makanan, dan permainan tradisional, tari, lagu, dan kesenian-kesenian lainnya, termasuk cerita rakyat, akan Lala suguhkan kepada Teman-teman. Oh, ya, tak lupa Lala juga akan memperkenalkan keragaman masyarakat dan penduduk NAD, sumber daya alam, komoditas andalan, dan tempat-tempat pariwisata yang menarik untuk dikunjungi. Nah, dalam kaitannya dengan pariwisata, di tanah kelahiran Lala ini terdapat Monumen Titik Nol Kilometer Indonesia. Teman-teman penasaran kan? Masih belum cukup? Lala juga banyak tahu tentang sejarah NAD, lho. Pokoknya, Lala siap berbagi pengetahuan apa pun tentang NAD dengan Teman-teman. Agar Lala dan Temanteman semakin cinta NAD, semakin cinta Indonesia!