Salah satu ciri seni rupa tradisional Islam adalah produknya memantulkan semangat keimanan yang diungkapkan secara estetis. Batik, khususnya batik pesisiran— yaitu batik dengan ragam hias khas pesisir utara Pulau Jawa—dianggap sebagai salah satu produk seni rupa tradisional Islam. Pengembangan batik pesisiran yang diupayakan para wirausahawan muslim dari kalangan santri, tak pelak lagi, tergerakkan dan tersemangati oleh keimanan (tauhid). Nilai-nilai keislaman tercermin pada cara para wirausahawan santri mengelola usahanya dan pada rupa produknya, dalam hal ini, ragam hias batik. Dalam buku ini kita akan menemukan informasi tentang jejak-jejak keimanan (tauhid), nilai-nilai esensial ajaran Islam, dan nilai-nilai kepesantrenan pada usaha pembatikan di pesisir utara Pulau Jawa tersebut.