Sistem reproduksi merupakan bagian penting bagi wanita dalam menjalankan fungsi reproduksinya. Pada Bab I akan dibahas mengenai anatomi dan fisiologis alat reproduksi secara detail sebagai awal pemahaman yang sangat diperlukan untuk mengetahui konsep normality, sehingga memudahkan pembaca untuk memahami bab bab selanjutnya mengenai komplikasi-komplikasi dan kegawatdaruratan dalam kebidanan. Buku ini membahas secara rinci mengenai sistem reproduksi wanita dan kelainan/komplikasi yang dapat terjadi serta kasus-kasus kegawatdaruratan kebidanan sehingga dapat membantu praktisi kebidanan maupun mahasiswa kebidanan dalam memberikan pelayanan kebidanan di masyarakat.