Sebuah materi dapat terbentuk karena adanya unsur, senyawa, maupun campuran, sehingga akan mempunyai massa dan dapat menempati ruang. Suatu materi mempunyai dua sifat yaitu sifat fisika dan kimia. Melalui sifat-sifat yang dimilikinya, akan menjadikan ciri tersendiri bagi suatu materi. Di dalam buku ini, diuraikan mengenai unsur, senyawa, dan campuran. Penyajian disampaikan secara runtut sehingga mempermudah kita untuk memahaminya.